MAGELANG – Babinsa Desa Kaliangkrik Serma Rofik anggota Koramil 02/Kaliangkrik Kodim 0705/Magelang menghadiri kegiatan penerimaan mahasiswa KKN Universitas Negri Semarang (Unnes) giat 9 bertempat dihalaman Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Senin (24/06/24).
Kegiatan penerimaan atau penerjunan Mahasiswa KKN Universitas Negeri Semarang tersebut dihadiri oleh Plt Sekcam Kaliangkrik Handoyono, Kapolsek Kaliangkrik, Kepala Desa se Kecamatan Kaliangkrik, Babinsa, Babhinkamtibmas dan Mahasiswa Peserta KKN yang berjumlah 218 orang yang nanti nya akan disebar di 20 desa di wilayah Kaliangkrik.
Baca juga:
Pengertian Blog, Struktur Umum dan Jenisnya
|
Menurut Babinsa penerimaan mahasiswa KKN kali ini sejumlah 218 orang akan disebar di desa-desa dan rencananya akan berada kurang lebih selama 40 hari berada diwilayah Kecamatan Kaliangkrik untuk melaksanakan kegiatan KKN Tahun 2024.
"Sebagai aparat kewilayahan kita akan berusaha ikut menjaga keamanan dan kenyamanan mereka para mahasiswa selama melaksanakan KKN di wilayah Kaliangkrik, " terang Rofiq.
Redaktur : pen0705/R02